Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Sempat banyak digandrungi di beberapa tahun lalu, kini busana overall kembali menjadi gaya busana yang hits di New York Fashion Week 2018.
Busana yang terkesan klasik ini bisa terlihat makin modis saat dipadukan dengan berbagai item fashion stylish lainnya.
Nah, buat kamu yang masih bingung, coba simak inspirasi mix and match overall yang modis hasil rangkuman Stylo Grid.ID ini, yuk!
(Gaya Kekinian Amel Carla Pakai Overall, Bisa Jadi Inspirasi Buat Kaum Millennials nih)
1. Terlihat playful dengan sweater rainbow
Pilihan busana yang menjadi dalaman dalam overallmu bisa membuat penampilan kamu terlihat lebih modis jika dipilih warna yang tepat.
Kamu bisa terlihat lebih playful dengan sweater rajut warna-warni untuk dipadukan dengan overall denimmu agar makin terlihat makin modis.
(Wow! Sama-sama Kenakan Overalls dan Crop Top, Begini Beda Gaya 3 Penyanyi Cantik Hollywood Ini)
2. Pilih model overall dan tas yang stylish
Model overall yang memperlihatkan bentuk lekuk tubuhmu juga bisa membuat penampilan kamu terlihat lebih modis.
Tambahkan pula model tas yang kekinian untuk membuat penampilan kamu terlihat makin stylish.
3. Tambahkan sandal mules dan atasan ruffle
Untuk membuat kesan klasik pada overallmu terlihat lebih stylish, kamu bisa memadukannya dengan fashion item yang kini sedang jadi tren mode.
Seperti dengan memadukannya dengan atasan ruffles dan sandal mules untuk membuat penampilan kamu terlihat lebih trendi.
(Super Kece! Gaya 5 Selebritis Dunia Ini Bisa Buat Kamu Pengen Pakai Denim Overalls Terus)
4. Tampil retro dengan turtleneck
Gaya busana retro juga bisa menjadi inspirasimu saat mengenakan overall denim favoritmu.
Seperti memadukannya dengan turtleneck warna oranye yang membuat gaya busana klasikmu terlihat lebih stylish. (*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |