Laporan Wartawan Grid.ID, Adrie P. Saputra
Grid.ID - Seorang wanita mengaku tidak bisa membuka matanya dengan kepala bengkak dan kulit kepala yang terbakar setelah menggunakan pewarna rambut.
Lauren Woods mengatakan ia menderita pada wajah yang memerah bengkak setelah mendapat reaksi buruk terhadap pewarna rambut dan dia segera dirawat di rumah sakit tiga kali.
Dia berbagi foto dirinya yang mengejutkan di Facebook, terbaring di ranjang rumah sakit yang dikelilingi kabel.
Wajahnya hampir terlihat sangat berbeda, dengan kulit kepalanya tampak merah dan terasa nyeri.
Dikutip Grid.ID dari Mirror, Lauren mengklaim bahwa reaksinya adalah hasil penggunaan Clairol Nice 'n Easy no ammonia hair dye Black 83.
Dia melakukan tes alergi pada dirinya sendiri sebelum menggunakan pewarna rambut di rumah, itu tidak bereaksi buruk terhadapnya pada Kamis malam.
Namun, pada hari Sabtu pagi, dahi Lauren membengkak dan kulit kepalanya terbakar.
Setelah menelpon ibunya, dia dilarikan ke rumah sakit di Hastings, East Sussex.
Meski dikirim pulang dari rumah sakit, dua kali, selama beberapa hari berikutnya wajah dan kepala Lauren terus membengkak.
Setelah bangun pagi pada hari Minggu dan tidak bisa membuka matanya, dia dilarikan ke rumah sakit untuk ketiga kalinya.
Dia memasang gambar produk yang dijual di situs web Superdrug seharga £ 2,65 (sekitar Rp 19 ribu), namun tidak menjelaskan di mana dia membeli produk tersebut.
(BACA: Ini Dia Resep Pewarna Rambut Dari Bahan Alami, Cobain yuk!)
Postingan Facebook Lauren telah dibagikan lebih dari 5.100 kali dan memiliki 2.700 komentar yang mengejutkan.
Dia berkata, "Ini adalah satu hal yang saya pikir tidak akan pernah terjadi pada saya, tapi siapa pun yang mewarnai rambut mereka, pastikan Anda melakukan tes alergi."
"Saya melakukan tes sendiri dan tidak ada yang salah setelah 24 jam."
"Jadi, saya mewarnai rambut saya pada hari Kamis malam dan semuanya baik-baik saja sampai saya hendak masuk ke kamar mandi pada hari Sabtu pagi dan melihat betapa bengkaknya kening saya, dan juga bagaimana membakar kulit kepala saya."
"Saya menelepon ibuku dengan histeris. Dia bergegas membawa saya pergi ke rumah sakit."
(BACA: Kopi Bisa Jadi Pewarna Rambut! Ini Manfaat Lainnya yang Wajib Kamu Tahu)
"Bengkak itu telah bergerak hingga ke mataku. Saya kembali ke rumah sakit bersama pacar saya dan diberi steroid serta tablet alergi."
:Saya diberitahu pembengkakan akan turun dalam beberapa jam ke depan."
"Saya pulang ke rumah, pergi tidur, lalu bangun pagi hari Minggu tidak bisa membuka mata saya. Jadi saya pergi ke walk-in center, yang dia bilang bahwa saya harus langsung pergi ke A&E."
Pengguna media sosial cepat bereaksi terhadap gambar yang menyedihkan itu.
Peter Weeman Ansell berkata, "Terima kasih telah memberi masukan untuk melakukan uji coba. Saya sering menggunakan merek yang sama dan tidak melakukan uji coba. Namun saya pikir itu bijaksana untuk melakukan mulai sekarang."
Heidi Cooper menambahkan, "Itu terjadi pada saya. Saya berada di rumah sakit selama tujuh hari. Seluruh wajah, leher, dan dahiku bengkak, dan mataku. Saya tidak bisa melihat selama empat hari."
(*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Source | : | Mirror.co.uk |
Penulis | : | Adrie P. Saputra |
Editor | : | Adrie P. Saputra |