Grid.ID - Mulan Jameela bisa jadi sedang pusing tujuh keliling.
1 Oktober 2019 lalu Mulan Jameela dilantik jadi anggota DPR RI, 2 hari kemudian cobaan langsung menghadang.
Cobaan bahkan datang sebelum Mulan Jameela sempat memulai tugas resmi sebagai anggota DPR RI.
Tak jauh-jauh dari karier politik, cobaan ini datang dari mantan kolega Mulan di partai yang menaunginya.
Adalah pria bernama Sigit Ibnugroho Sarasprono, mantan caleg dari Partai Gerindra, yang menuntut Mulan beserta 9 caleg lainnya.
Mulan dan 9 caleg tersebut dituntut ganti rugi Rp 10 miliar oleh Sigit.
Tentu ini bukanlah jumlah yang sedikit bagi Mulan yang harus jadi tulang punggung keluarga pasca Ahmad Dhani ditahan.
Beratnya cobaan hidup Mulan meski sudah jadi anggota DPR RI ini rupanya sempat disinggung-singgung oleh peramal Denny Darko.
Bukan baru-baru ini, jauh sebelum Mulan dilantik jadi legislatif di Senayan, Denny bahkan sudah membaca adanya masalah besar yang menghadang Mulan.
Ramalan itu diungkapkan Denny dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Denny Darko pada 12 Februari 2019 silam.
Meramal nasib Mulan, Denny mengeluarkan sebuah kartu tarot berupa The King of Swords alias Raja Pedang.
"The King of Swords adalah kartu tentang sebuah upaya yang luar biasa, yang berhubungan dengan tindakan," kata Denny kala itu, sebagaimana Grid.ID kutip dari unggahan kanal YouTube Denny Darko.
Bergambar seorang raja yang mengenakan baju zirah sembari memegang pedang, dalam kartu tersebut ditunjukkan bahwa si Raja tengah menghadapi sebuah badai petir yang besar.
Lewat kartu tersebut, Denny membaca bahwa Mulan harus menggantikan peran Ahmad Dhani sebagai kepala keluarga pasca sang Suami dipenjara.
"Raja harus memberikan order, Raja harus mengatur seseuatu, Raja harus memberikan perintah.
"Dan itu mungkin yang harus dilakukan oleh seorang Mulan Jameela" lanjut Denny.
Sikap ini harus diambil Mulan sebagai bentuk hasil dari sebab-akibat yang pernah terjadi di masa lalu.
Apa bentuk sebab-akibat yang dimaksud, Denny tidak menjelaskan lebih lanjut.
Lantas, apakah Mulan bisa menghadapi peran barunya tersebut?
Denny beranggapan, dengan munculnya simbol pedang, Mulan bisa tangguh menjalani hidupnya saat ini.
"Pedang di sini menunjukkan bahwa dia akan sanggup menghadapi ini semua sampai Ahmad Dhani nanti akan keluar," tutur Denny.
Selain itu, maksud pedang dalam kartu tersebut menurut Denny adalah Mulan sudah harus siap memegang otoritas sendiri tanpa harus menanyakan segalanya pada sang Suami.
Maka dari itu, Denny pun mewanti-wanti Mulan agar lebih tabah dalam menghadapi ujian.
"Dia akan sanggup dan tabah menghadapi ini semua.
"Bahkan lebih daripada itu, badai yang akan datang ini akan lebih besar.
"Apakah badai yang besar itu berhubungan dengan Pilpres yang mendatang April ini?
"Ataukah ada hal yang besar yang lain lagi yang harus dia hadapi seorang diri?" ucap Denny.
Apakah badai besar yang dimaksud Denny Darko adalah tuntutan Rp 10 miliar yang harus dibayar Mulan Jameela? (*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |