Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Sehun tampaknya menjadi member EXO selanjutnya yang meminta para fans untuk berhenti memberikan hadiah padanya.
Melalui fan cafenya, Sehun menuliskan pesan hangat pada fans tentang keinginannya tersebut.
"Sudah lama aku tidak menyapa para EXO-L dan aku menulis surat ini karena ada banyak hal yang aku pikirkan dan aku ingin membagikannya pada kalian.
(Kabar Gembira! Sehun EXO Bakal Segera Main Web Film Dokgo Rewind)
Saat melihat semuanya, aku merasa seperti menerima cinta yang sangat banyak dan aku selalu bersyukur akan hal itu.
Tapi saat aku memikirkannya lagi, kupikir kita akan semakin merasa hangat jika kita membagi cinta itu.
Tidak hanya denganku tapi juga dengan orang lain, benarkan?
(Xiumin dan Sehun EXO Jadi Barista, Fans Bakal Ngopi Terus Nih!)
Secara pribadi aku melakukan yang terbaik untuk membagikannya, walaupun mungkin tidak membantu banyak.
Kupikir kita akan lebih bahagia dari sekarang jika kamu juga membagi cintamu untukku dengan orang lain yang lebih membutuhkan.
Banyak orang di sekitar kita yang lebih membutuhkan lebih banyak cinta.
(Sebagai Lelaki Sejati, Sehun EXO Buktikan Mampu Lakukan Hal ini Untuk Fansnya)
Jadi mulai sekarang, aku hanya akan menerima pemikiran hangat kalian sebagai hadiah di ulang tahunku.
Aku berpikir untuk memberikannya lagi pada mereka yang membutuhkan dan memberi mereka harapan akan menjadi hadiah ulang tahun terbaik yang bisa kuterima.
Dan ku pikir akan menjadi sesuatu di antara diriku dan seluruh fans yang membaca pesan ini.
(Wadidaw, Dikenal Polos, Sehun EXO Pamer Roti Sobek di Instagram, Jangan Buka Kalau Nggak Kuat!)
Aku menulis surat ini karena aku ingin mengekspresikan rasa terima kasihku pada kalian semua," tulis Sehun.
Di akhir pesannya, Sehun juga berharap untuk kesehatan dan waktu terbaik yang dihabiskan bersama keluarga masing-masing.
Selain itu magnae EXO ini juga memberikan ucapan selamat tahun baru Imlek bagi para penggemarnya.
(Usai Ngaku Jadi Mantan Pacar Sehun EXO, Kini Giliran V BTS Jadi Korban Mimi Peri!)
Sebelumnya di awal bulan Februari ini, Xiumin juga menuliskan pesan yang mirip dengan Sehun.
Hal yang sama juga dilakukan oleh Chen dan D.O pada 2016 lalu.
Sedangkan Lay telah memulainya sejak 2015 silam.
(Usai Ngaku Jadi Mantan Pacar Sehun EXO, Kini Giliran V BTS Jadi Korban Mimi Peri!)
Bagaimana menurut kalian? (*)
Beda dengan Ahmad Dhani dan Ari Bias, Opick Ungkap Alasan Ikhlas Lagunya Dinyanyikan Orang Tanpa Royalti
Source | : | www.soompi.com |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |