Grid.ID - 5 tahun sudah Mama Rieta menjadi ibu mertua Raffi Ahmad.
Itu artinya, sudah 5 tahun pula Mama Rieta menjadi saksi perjalanan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita slavina yang tak pernah sepi dari pemberitaan.
Tentu saja, sepanjang 5 tahun berperan sebagai ibu mertua Raffi Ahmad, Mama Rieta pasti menyaksikan perubahan demi perubahan dalam diri suami Nagita Slavina itu.
Apalagi, karier Raffi di dunia entertainment makin menanjak dari hari ke hari.
Pun kini Raffi membawa keluarga besarnya untuk ikut andil di dunia entertainment lewat sejumlah vlog di kanal YouTube Rans Entertainment.
Wanita bernama lengkap Rieta Amilia ini pun mengakui ada perubahan dalam diri Raffi selama 5 tahun memperistir Nagita.
Perubahan dalam diri Raffi ini diakui Mama Rieta kala menjadi bintang tamu di acara Okay Bos edisi (17/10/2019).
Diundang ke Okay Bos bersama Amy Qanita atau Mama Amy yang merupakan ibunda Raffi, Mama Rieta pun menjelaskan apa yang berubah dari diri sang Menantu selama ini.
Mama Rieta mengakui bahwa Raffi banyak berubah selama 5 tahun ini.
Baca Juga: Syahnaz Akan Kembali Satu Rumah dengannya Pasca Melahirkan, Raffi Ahmad: Tolong Jangan Ya Allah!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |