Padahal, buku menu tersentuh oleh begitu banyak orang, bahkan sebelum orang-orang itu mencuci tangan mereka.
Dokter menyarankan untuk mencuci tangan setelah kamu memegang buku menu, terlebih bila kamu menggunakan tangan untuk memegang makanan, seperti saat makan kentang goreng atau ayam goreng cepat saji.
(BACA: Dokter Mengatakan 6 Bagian Tubuh Ini Tidak Boleh Disentuh Tangan loh, Ada Apa Aja ya?)
2. Botol saus dan kecap
Selain buku menu, tim dokter menemukan ada banyak bakteri di tutup atau di ujung botol kecap dan saus.
Bahkan, ada sangat banyak bakteri di ujung botol yang tidak pernah ditutup sama sekali.
Tim dokter menyarankan untuk memeriksa tutup atau ujung botol saus dan kecap sebelum menggunakan.
Terlebih untuk orang yang memang rentang terinfeksi bakteri, seperti anak-anak dan ibu hamil.
Pikir dua kali sebelum menggunakan saus dengan ujung botol yang sudah menghitam akibat kotor dan berjamur.
(BACA: Sering Merasa Kedinginan Setiap Saat, Mungkin 5 Hal Ini Jadi Salah Satu Penyebabnya)
3. Alat makan
Disarankan, kamu tidak meletakkan sendok di atas meja makan atau tidak langsung menggunakan sendok dan piring di kantin tanpa membersihkannya terlebih dahulu.
Untuk menghindari bakteri, kuman, bahkan debu pada alat makan yang tidak disimpan di tempat bersih dan tertutup, bersihkan dahulu dengan serbet atau tisu bersih.
Walau tim dokter mencatat bahwa banyak dari kuman dan bakteri yang tidak perlu kamu khawatirkan terlalu berlebihan.
Namun, mengelap peralatan makan dan mencuci tangan sesaat sebelum makan, bisa menjauhkan Anda dari bakteri penyebab penyakit umum, seperti diare dan infeksi saluran napas (batuk pilek). (Ayunda Pininta/Kompas.com)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul "Waspada, Inilah Barang-barang Penuh Bakteri yang Ada di Restoran"
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |