Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Setelah melahirkan, kehidupan setiap wanita pasti akan mengalami perubahan.
Entah itu baik ataupun buruk.
Mulai dari kualitas waktu tidur yang berkurang sampai tidak sempat merawat diri karena mengurus si kecil.
Bagi yang tidak biasa dengan semua ini, hal ini bisa saja memicu depresi.
( BACA : Ngeri, Para Tentara Ini Disuruh Minum Darah Ular, Ternyata Inilah Alasannya)
Namun, jangan khawatir karena kamu tidak mengalami hal ini sendirian, Ladies.
Hal ini juga dialami oleh hampir semua wanita di dunia yang baru pertama kali melahirkan.
Melansir dari laman boldsky, beberapa hal di bawah ini bisa kamu lakukan untuk mengatasi rasa depresi pasca melahirkan.
1. Beri waktu luang untuk dirimu sendiri
( BACA : Namanya Tersangkut Isu Kasus Narkoba, Begini Tanggapan Maudy Koesnaedi)
Mulai sekarang kamu sudah memiliki bayi dan menjadi seorang ibu.
Mungkin saja perhatian orang-orang di sekitar juga akan beralih pada buah hatimu.
Namun, bukan berarti kamu harus mengabaikan dirimu sendiri.
Tetap memperhatikan diri sendiri pasca melahirkan juga merupakan hal yang tak kalah penting.
2. Carilah dukungan
Kehamilan adalah masa yang sangat menantang dalam kehidupan wanita.
Itulah sebabnya, jika kamu merasa tidak mampu mengatasinya sendiri, kamu bisa mencari bantuan berupa dukungan dari suami dan orang-orang terdekat lainnya.
Seperti ibu kandung misalnya.
3. Melawan rasa depresi
Depresi pasca melahirkan adalah salah satu masalah yang cukup serius.
Begitu muncul gejalanya, harus segera diatasi.
( BACA : Hayo Cantik Mana Millendaru Atau Evelyn? Tapi Netizen Sebut Orang Ini Lebih Cantik)
Salah satu cara mengatasinya adalah dengan menghidupkan adanya perlawananan dari dalam dirimu sendiri.
Karena, nanti ke depannya semua akan berjalan lebih mudah.
4. Meminta dukungan dari keluarga
Selain suami, keluarga juga memiliki peran yang cukup penting dalam hal ini.
( BACA : Keseruan Thalia Putri Onsu Bermain di Sawah, Asyik Banget!)
Terutama dukungan dari ibu kita yang mungkin saja sudah beberapa kali melahirkan. (*)
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Penulis | : | Irma Joanita |
Editor | : | Irma Joanita |