Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Jalinan kisah asmara Miller Khan dengan mahasiswi asal Bali, Nathalie Stephens, saat ini sudah berjalan satu tahun.
Diakui aktor asal Malaysia itu kedua keluarga sudah saling mengenal satu sama lain.
Lalu apakah Miller akan melangkah ke jenjang yang lebih serius lagi dengan Nathalie?
"Belum tahu sih kalau ke depannya lebih serius atau kayak gimana."
"Belum lah dia masih banyak yang mau diraih juga masih belum sih," ungkap Miller saat ditemui Grid.ID di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, (22/2/2018).
Lanjut Miller untuk urusan menikah, ia harus menyiapkan berbagai hal seperti mental dan fisik.
"Belum-belum kalau untuk urusan itu (nikah) belum sih memang harus bener-bener persiapin mental, fisik semuanya," kata Miller.
Meskipun belum ada perbincangan untuk ke jenjang pernikahan, namun diakui pria berusia 31 tahun itu serius menjalani hubungan dengan Nathalie.
"Cukup serius sih, karena aku kan orangnya bosenan juga hampir setahun sama dia berarti termasuk lumayan serius sama dia," tuturnya.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |