Grid.ID - Ada beberapa makanan halloween yang gampang dibuat untuk melengkapi perayaan pada tanggal 31 Oktober mendatang.
Makanan Halloween yang gampang dibuat mulai dari jenis makanan ringan hingga berat bisa kamu sajikan di tengah berkumpul bareng keluarga dan teman-teman.
Untuk memeriahkan acara tahunan bareng teman dan keluarga itu, tidak ada salahnya kamu meluangkan waktu untuk membuat makanan Halloween yang gampang.
Baca Juga: 3 Fitur Halloween yang Akan Ubah Wajahmu Kayak Hantu, Nggak Repot Dandan Seram
Lantas apa saja makanan yang gampang dibuat untuk perayaan Halloween bersama teman dan keluarga?
Seperti yang diketahui, setiap perayaan Halloween selalu identik dengan labu dan permen.
Tak hanya itu, kue-kue manis juga biasa disajikan saat pesta Halloween di beberapa negara, salah satunya Jepang.
Baca Juga: 6 Inspirasi Kostum Halloween untuk Hijabers, Cocok Buat Kamu yang Ikut Seru-seruan Bareng Sahabat
Selain makanan manis seperti kue dan permen, ada beberapa makanan yang bertema horor cocok buat kamu jadikan hidangan di perayaan Halloween.
Ada beberapa jenis makanan Halloween yang gampang dibuat untuk melengkapi hidangan di perayaan pada 31 Oktober malam nanti.
Yuk lengkapi hidangan yang belum tersedia di meja jelang perayaan Halloween.
1. Hidangan Manis
Bermula dari perayaan 'Candy Day' yang dirayakan tiap Sabtu kedua di bulan Oktober, bertepatan dengan dua hari libur besar, yaitu Paskah dan Natal.
Karena penjualan meningkat, tahun 1970-an akhirnya muncul ide memberikan permen pada anak-anak yang datang sebagai hadiah saat Halloween.
Dilansir Grid.ID dari laman Bobo.id, menurut seorang sejarawan permen, Beth Kimmerle, orang-orang zaman dulu mengawetkan makanan dengan gula dan madu saat musim dingin.
Karena itulah, karamel menjadi hal yang penting sebelum musim dingin di musim gugur sebagai perayaan Halloween.
Tak hanya itu, kamu juga bisa menghidangkan kue-kue manis sebagai pelengkap.
2. Makanan Berbentuk Unik
Selain makanan manis yang biasa disajikan saat Halloween, kamu juga bisa menghidangkan makanan dengan bentuk unik.
Seperti yang dilansir Grid.ID dari laman koreaboo.com ada beberapa makanan lezat yang bisa disajikan saat pesta Halloween.
Roti Labu
Roti kukus berbentuk labu dengan aneka isian bisa kamu sajikan saat perayaan Halloween.
Kamu bisa mengisi roti kukus dengan isian labu atau ubi.
Sushi Bertema Halloween
Sushi bisa kamu sajikan dalam perayaan Halloween.
Makanan khas Negara Jepang itu juga bisa dibuat beraneka bentuk salah satunya sushi otak ini.
Meskipun terlihat mengurangi nafsu makan, tetapi ini sangat menarik bila disajikan saat perayaan Halloween.
Baca Juga: Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Punya Cara Sendiri untuk Rayakan Halloween, Patut Dicontoh!
Bahan-bahan yang digunakannya pun terbilang sama seperi sushi pada umumnya, yaitu sebuah alpukat, krim keju, nasi sushi, salmon asap, dan tabiko merah )teur ikan terbang).
Kimbab Halloween
Kamu juga bisa menghidangkan kimbab saat Halloween.
Membuat kimbab dengan wajah monster sesuai tema Halloween hanya dengan bahan yang mudah didapat seperti seaweed, telur dadar, nasi, daging sapi.
Baca Juga: Intip Dekorasi Pesta Halloween ala Mayangsari yang Khusus Dibuat untuk Khirani Trihatmodjo
Untuk lebih jelas bisa cek video di bawah ini.
Nasi Hantu
Gak mau repot? Kamu bisa sajikan nasi dengan bentuk seperti hantu.
Cukup perlu nasi yang dicampur cuka dan minyak wijen, lalu dibentuk seperti hantu dan ditambah rumput laut sebagai mata atau mulut.
Baca Juga: Bunga Citra Lestari Tampil Menawan dengan Kostum Black Swan Saat Halloween
Sosis Gurita dan Ceker Ayam
Untuk melengkapi hidangan nasi di atas, kamu bisa beri sajian sosis berbentuk gurita yang dimasak dengan saus tomat atau ceker ayam pedas. (*)
Viral, Gadis Anak dari Pengepul Barang Bekas Ini Berhasil Jadi Sarjana, Auto Bangga Pamer Foto di Atas Gerobak Orang Tua
Source | : | Instagram,Koreaboo,bobo.id |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |