Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Kebutuhan harian sering mengalami penambahan seiring berjalannya waktu.
Dan hal itu membuat anggaran belanja menjadi minus saat kebutuhan sedang membengkak.
Dilansir Grid.ID dari boldsky, inilah 10 trik untuk menghemat uang belanja kebutuhan rumah tanggamu.
1. Taman dapur
Tanamlah tomat, bawang putih, sayuran hijau, dan cabai dalam sebuah pot kecil.
(BACA : 5 Kesalahan Saat Meditasi yang Bisa Membuatmu Merasa Tertekan, Ada Apa Aja ya?)
Pastikan tanamanmu terbebas dari hama sehingga kamu bisa memetiknya untuk bumbu masak.
Dengan begitu, maka uang belanja kamu bisa dihemat dan digunakan membeli bahan makan lainnya.
2. Ganti tisu dengan kain wipes
Tisu akan cepat habis saat kamu gunakan untuk membersihkan meja.
Sebagai gantinya gunakan kain wipes untuk membersihkan meja yang kotor.
Kamu bisa merendam kain wipes ke dalam cairan cuka dan air jeruk nipis untuk membuat noda di meja hilang.
Setelah selesai, rendam kain wipes dalam larutan air cuka dan air lemon agar bau kain tetap segar.
(BACA : Berbaring dan Telungkup di Atas Rel, Seorang Pria Mabuk Hampir Tewas Tertabrak Kereta Api)
3. Gunakan pressure cooker
Menggunakan pressure cooker merupakan cara bagus untuk memasak makanan dengan efisien dan hemat biaya.
Pastikan untuk menggunakan pressure cooker dengan optimal untuk menghemat uang belanja kamu.
4. Beli Langsung dari Petani
Kamu akan mendapatkan harga yang jauh lebih murah saat membeli sayur atau bahan makanan langsung dari petani.
Bahkan saat kamu membeli langsung di petani, bahan makanan tersebut masih benar-benar segar dan belum terkontaminasi dengan apapun.
5. Kulkas yang besar
Kulkas dengan ukuran yang besar akan memungkinkan kamu untuk menaruh bahan makanan dalam jumlah banyak.
Selain itu kamu juga bisa menyimpan sisa makanan dalam jumlah banyak di dalam alamari pendingin dengan ukuran yang besar.
6. Beli dalam jumlah banyak
Membeli dalam jumlah banyak biasanya memungkinkan kamu untuk mendapatkan diskon lebih besar.
Bahkan saat membeli dalam jumlah grosir, harga yang ditawarkan pun juga akan berbeda dengan harga eceran.
Namun jangan asal membeli bahan makanan dalam jumlah besar.
Pastikan hanya membeli dalam jumlah besar bahan makanan seperti biji-bijian, kacang-kacangan, minyak, dan rempah.
7. Pengawetan
Penting untuk mengetahui bagaimana cara melestarikan makanan, baik dengan digoreng, dibuat acar, atau diasinkan.
Pengeringan merupakan teknik pengawetan yang bisa kamu aplikasikan pada buah dan rempah.
8. Belanja online
Belanja online bisa membuat kamu tetap fokus pada produk yang kamu butuhkan.
Di samping itu berbelanja online juga akan menghemat waktu dan uang.
(BACA : 5 Camilan Sehat ala Diet Keto Ini Bisa Jaga Berat Badan loh!)
9. Buat Daftar
Belanja memerlukan keterampilan perencanaan yang baik.
Membuat daftar belanjaan merupakan kebiasaan yang bagus untuk kamu tanamkan dalam diri.
Dengan membuat daftar belanjaan, kamu akan fokus pada barang yang kamu butuhkan untuk dibeli.
10. Jangan malu menggunakan kupon
Kupon merupakan cara terbaik untuk menghemat uang.
Kupon didapatkan untuk dimanfaatkan.
Dengan begitu maka kamu akan lebih menghemat pengeluaran kamu.(*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |