GRID.ID - Angelina Sondakh, Putri Indonesia tahun 2001 sudah 7 tahun mendekam di jeruji besi.
Angie, sapaan akrab Angelina Sondakh didakwa atas kasus korupsi dan kini mendekam di Rutan Pondok Bambu.
Sekedar mengingatkan, pada 20 November 2013, ia dijatuhi hukuman 12 tahun penjara serta hukuman denda Rp 500 juta ditambah kewajiban membayar uang pengganti senilai Rp 12,58 miliar dan 2,35 juta dolar AS.
7 tahun mendekam di penjara ternyata membawa perubahan kepada Angelina Sondakh.
Ia sebelumnya memang memutuskan untuk menjadi mualaf sebelum akhirnya diperistri oleh Almarhum Adjie Massaid.
Angelina Sondakh memutuskan untuk menjadi mualaf dan mendalami Islam sejak tahun 2008.
Setelah menjadi mualaf, ia tak langsung mengenakan hijab dan berpakaian syari.
Ia hanya mengenakan hijab ketika hari raya saja.
Hingga pada akhirnya Angie beberapa tahun silam tampil cantik memukau dengan mengenakan hijab berwarna pink.
Ibu dari 3 anak ini memutuskan berhijab dan mendalami agama setelah mendekam dipenjara.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya