Grid.ID - Musisi sekaligus suami Mulan Jameela, Ahmad Dhani akan segera merasakan udara bebas.
Ya, setelah menjalani hukuman selama hampir satu tahun, Ahmad Dhani dikabarkan akan bebas pada bulan Desember 2019 ini.
Sebelumnya, Ahmad Dhani ditetapkan bersalah dalam kasus unggahan vlog yang mengandung unsur pencemaran nama baik dan penghinaan.
Atas tindakannya, Dhani harus mencicipi jeruji besi sejak bulan Januari 2019.
Suami Mulan Jameela ini telah mendekam di Rutan Medaeng, Surabaya sejak 28 Januari 2019 lalu.
Setelah proses penyidikan dan persidangan Dhani selesai ditangani Pengadilan Negeri Surabaya, sang musisi kemudian dipindahkan.
Terhitung sejak 13 Juni 2019 lalu, Dhani menjalani sisa hukuman penjaranya di Rutan Cipinang, Jakarta Timur.
Semenjak dipindahkan ke Rutan Cipinang, banyak keluarga dan teman dekat Dhani yang menjenguknya, terutama Ari Lasso.
Beberapa waktu lalu, Ari Lasso terlihat menjenguk sang sahabat yang tengah menjalani hukuman.
Ari Lasso bahkan tak segan mengungkap kondisi Dhani di akhir masa tahanannya.
Kondisi Dhani diungkap Ari dalam sebuah vlog yang diunggah di kanal Youtube Deddy Corbuzier, pada Senin (4/11/2019).
"Lo sempet lihat keadaannya nggak sih sekarang?" tanya Deddy.
Baca Juga: Ahmad Dhani Tampak Segar di Penjara, Betah?
"Iya waktu besuk, sebulan atau dua bulan lalu," jawab Ari.
Penyanyi kelahiran Madiun ini mengungkap bahwa kondisi Dhani sangatlah baik.
"How is he (bagaimana dia)?"
"Ya kan lo tahu dia lah, manusia yang ndableg," ungkap Ari.
Baca Juga: Disebut Calonkan Diri sebagai Wali Kota Surabaya, Ahmad Dhani Akhirnya Buka Suara
"Orang paling ndableg yang pernah gue kenal," imbuhnya.
Menurut Ari, selama menjalani masa penahanan, Dhani tak sekalipun memperlihatkan kemurungannya.
"Dan dari beberapa berita penangkapan, orang-orang yang begitu di dalem biasanya lemes ya,"
"Dia enggak loh, mentalnya tangguh, harus diakui," ujar Ari.
Meski mau mengungkap kondisi terakhir Ahmad Dhani.
Ari enggan berkomentar perihal perjalanan politik sang sahabat kepada Deddy.
Apalagi perihal desas-desus yang mengatakan sang musisi akan langsung terjun ke dunia politik lagi.
Ya, di penghujung masa penahanannya, Dhani dikabarkan akan menduduki kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta, setelah bebas dari penjara.
Namun, belum ada pernyataan resmi dari pihak Dhani maupun Partai Gerindra yang selama ini menaunginya.
(*)
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |