GRID.ID - Setiap proses persalinan merupakan peristiwa yang sangat menegangkan.
Bagaimana tidak, melahirkan merupakan proses berjuang antara hidup dan mati seorang perempuan.
Tidak hanya sang ibu, namun juga menyangkut nyawa bayi yang masih ada di rahim sang ibu.
Proses persalinan itu ada yang cepat namun juga yang lambat.
Terkadang bahkan ada yang proses kelahirannya cepat tanpa dokter menunggu lama.
Baca Juga: Dulu Sering Meledek Sang Suami, Presenter Cantik Malah Kena Karmanya Saat Hamil, 'Rasain Lo'
Namun ada juga proses kelahiran yang terbilang unik yang tak akan bisa dilupakan oleh dokter dan juga perawat yang menanganinya langsung.
Seperti sebuah video acara televisi perekaan ulang kembali ini.
Video yang beredar di internet ini berasal dari sebuah acara milik Discovery Chanel berjudul 'Untold Stories of the ER' - (Sebuah Kisah yang Belum Diceritakan di UGD).
Seorang dokter dengan refleks yang sangat baik tertangkap kamera berhasil menangkap bayi yang sedang ‘melompat’ keluar dari rahim sang ibu.
Saat itu sang ibu sedang berada di ruang UGD dan tengah mengejan.
Baca Juga: Seranjang dengan Ketiga Istrinya, Lora Fadil Bongkar Posisi Tidurnya Tiap Malam
Inilah Wajah Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kantongi Rp500 Ribu, Mata dan Hidung Plek Ketiplek?