Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Baru menyambut kelahiran anak pertama 6 bulan lalu, Pangeran Harry sudah mengisyaratkan ingin memiliki momongan lagi
Pangeran Harry tampak mendambakan kehadiran anak kedua saat kunjungan ke keluarga militer di Windsor, Bershire pada pekan ini
Saat itu, Pangeran Harry sedang berbincang-bincang dengan para orang tua soal mempertahankan rumah tangga.
Baca Juga: Selalu Terlihat Akrab di Luar, Pangeran Harry Akui Pernah Bertengkar dengan Pangeran William
Kemudian Duke of Sussex itu antusias bertanya kepada salah satu orang tua bagaimana rasanya memiliki anak kedua.
"Harry benar-benar sangat tertarik dengan anak kedua, karena kami berdua memiliki anak yang lebih besar," kata Susie Stringfellow kepada Forces Network.
Dia dan peserta lain yang memiliki banyak anak mendukung Pangeran Harry untuk menambah anggota keluarganya.
Baca Juga: Menghitung Kekayaan Pangeran William Kate Middleton Vs Pangeran Harry Meghan Markle, Tajir Siapa?
"Kami berusaha mendorong untuk memiliki bayi kedua," imbuh Stringfellow.
Selain soal anak kedua, Pangeran Harry juga membahas kesulitan menjadi keluarga militer.
Ayah Pangeran Harry pernah bertugas 10 tahun di Angkatan Darat.
Ia mengakui betapa sulitnya melepaskan orang tuanya untuk pergi.
"Itu sangat sulit. Saya sangat menghormati dan mengagumi siapa pun yang harus menghadapinya."
"Aku tidak bisa membayangkan betapa rindunya karena mereka berubah sangat sangat cepat," ujarnya dikutip Grid.ID dari People, Minggu (10/11/2019).
Baca Juga: Hadir di Gala Premier The Lion King, Meghan Markle dan Pangeran Harry Kejutkan Para Pemeran
Menemani suaminya, Meghan Markel juga ikut mengajak mengobrol keluarga militer.
Ia bercerita tentang perkembangan Archie baru-baru ini, termasuk gigi tumbuh dan merangkak.
Pangeran Harry dan Meghan Markle diketahui baru saja menyambut anak pertama yang dinamakan Archie Harrison Mountbatten-Windsor.
Archie Harrison Mountbatten-Windsor lahir pada Mei lalu.
Itu artinya, usia putra Pangeran Harry baru akan menginjak 6 bulan.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |