Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Aji N
Grid.ID - Senam yoga memang baik untuk kesehatan.
Asalkan senam yoga dilakukan dengan cara yang benar.
Dikutip reporter Grid.ID dari artikel yang ditayangkan oleh Bastille Post hari Rabu (28/2/2018), seorang gadis berusia empat tahun di Zhengzhou, Provinsi Henan, Tiongkok, mengalami kelumpuhan total.
Tubuh gadis cilik bernama Xiao Bao sama sekali tak bisa digerakkan.
Awal mulanya Xiao melakukan senam yoga di sebuah studio dansa yang tak berlisensi resmi.
(BACA : Bak Ditelan Bumi, Seorang Ibu Hilang Tinggalkan Dua Anaknya yang Masih Kecil di Rumah)
Sebuah video menunjukkan gadis cilik itu sedang melakukan senam yoga.
Oleh instruktur yoga, Xiao disuruh melakukan gerakan 'back bridge' yaitu gerakan merentangkan punggungnya dalam posisi tubuh tengkurap.
Selesai melakukan gerakan itu, Xiao hendak berdiri.
Namun ia tiba-tiba ambruk kembali ke lantai tak berdaya.
Pihak studio kemudian membawa Xiao ke rumah sakit.
Dokter Qi Lin yang memeriksa Xiao mengatakan bahwa tulang punggung anak itu tidak apa-apa.
(BACA : Belum Diketahui Motif Penyerangan, Seorang Pria Nekat Siram Wajah Temannya dengan Zat Asam)
Namun syaraf di tengkuk Xiao rusak sehingga gadis itu tidak bisa menggerakkan badannya.
Nahas, dokter Qi Lin mau tak mau memvonis Xiao Bao tidak bisa sembuh dari kelumpuhannya.
Ia harus menjalani sisa hidupnya dengan tubuh lumpuh total.
Ibu dan ayah Xiao Bao baru mengetahui bukan hanya studio yoga itu saja yang tak berlisensi resmi.
Instruktur yoga di studio senam itu juga tidak memiliki lisensi resmi.
Kedua orang tua Xiao belum memutuskan apakah akan membawa kasus ini ke ranah hukum atau tidak.
(*)
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |