Grid.id - Kabar pembunuhan, peperangan, atau penghilangan nyawa seseorang seringkali menghiasi halaman berita setiap harinya.
Namun, di tengah-tengah situasi yang tampak buruk, selalu ada harapan yang muncul lewat kebaikan orang-orang.
Salah satunya lewat kisah seorang pria bernama Edgardo Perros.
Kisahnya menjadi viral setelah pria bernama Stuart Williams melihatnya beberapa bulan yang lalu ketika sedang berkendara keluar dari kota kecil Meksiko Mazunte, Oaxaca.
Ia melihat Edgardo tengah mendorong troli yang dikelilingi oleh anjing.
Anjing ada di atas troli-nya. Anjing ada di belakangnya, di depannya dan di sisinya.
Ekor anjing-anjing itu mengibas-ngibas, gonggongan terdengar dan Edgardo terus mendorong troli melewati panas.
Kisahnya yang inspirarif kemudian diabadikan Stuart Williams.
Meninggal karena Kanker Usus, Pelawak Qomar Ternyata Punya Keinginan Hidup sampai Putri Kecilnya Menikahkan Anak