Grid.ID - Artis musik Justin Bieber berulang tahun ke-24 pada 1 Maret 2018.
Ia mendapat ucapan selamat dari banyak pesohor, termasuk dari Selena Gomez, sang kekasih.
Pada akun Instagram-nya, @selenagomez, pelantun "Wolves" itu memajang gambar dirinya menempelkan selembar foto polariod dengan wajah Bieber pada dahinya.
"1 Maret 1994, orang super keren yang aku kenal dilahirkan.
Boom!" Gomez memberi keterangan foto.
(Turut Prihatin, Mbah Mijan Doakan Orang Ketiga Dalam Rumah Tangga Abdee Slank Mengalah)
Pada Instagram Story-nya, Gomez sempat memasang sebuah foto berisikan balon berwarna biru dan hitam.
Di bagian tengah, terdapat angka 24 yang dibuat dengan balon berwarna perak.
Namun ia menghapusnya tak lama kemudian. Pasangan Bieber-Gomez terkenal fenomenal.
Saat ini, keduanya merupakan penyanyi yang memiliki jutaan penggemar di seluruh dunia.
Seperti dikutip dari People, Bieber dan Gomez merajut cinta sejak 2010.
(Salut! Nggak Dinyinyirin Justru Single Terbaru Angel Lelga dan Vicky Prasetyo Banjir Pujian)
Namun hubungan mereka kandas pada 2014.
Bieber dikabarkan dekat dan berpacaran dengan sejumlah wanita.
Begitu pula dengan Selena. Ia sempat menjalin hubungan dengan penyanyi The Weekend.
Namun setelah putus dari The Weekend, Ia kembali ke pelukan Justin pada Oktober 2017.
Ucapan ulang tahun untuk Bieber ternyata tidak hanya datang dari Gomez.
(Gilaa! Daniel Mananta Cium Mesra Boy William, Bikin Netizen Neting Aja)
Sang ibu, Pattie Mallette merayakan momen ini dengan mengirimkan foto masa kecil Bieber.
"Siapa menyangka kau tumbuh begitu cepat?
Selamat ulang tahun sayang," tulisnya di akun Instagram.
Sejumlah tokoh ternama yang mengenal Justin juga tampak memberikan ucapan selamat lewat berbagai akun media sosialnya.
(Beredar Ungkapan Maia Estianty Mengenai Sosok Mulan Jameela)
DJ ternama yang juga berkolaborasi dengan Selena pada lagu "Wolves", Marshmello mengirimkan tweet bertuliskan "Selamat ulang tahun @justinbieber love you".
Begitu pula dengan presenter kondang, Ellen DeGeneres. Ia mengirimkan gambar GIF Bieber dan sebuah tulisan untuk menyelamati Bieber.
Alli Simpson dan artis musikJohn Mayer juga tampak memberi ucapan selamat.
Lewat akun Instagram-nya, Mayer mengirimkan foto kebersamaan dirinya dan Bieber.
(Enggak Nyangka, Akhirnya Syahrini Punya Tas dengan Harga 4 Juta Aja!)
Justin Bieber memulai kariernya di dunia musik saat berusia 15 tahun lewat sebuah album berjudul My World.
Tahun 2010, Bieber merilis sebuah single berjudul "Baby" yang kemudian membuat Bieber semakin dikenal dunia.
Sejak saat itu, karier Bieber semakin menanjak. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ucapkan Selamat Ulang Tahun, Selena Gomez Sebut Justin Bieber Super Keren", https://entertainment.kompas.com/read/2018/03/02/092349810/ucapkan-selamat-ulang-tahun-selena-gomez-sebut-justin-bieber-super.
(Rizky Chandra Septania/Kompas.com)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Nailul Iffah |
Editor | : | Nailul Iffah |