Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Nikita Mirzani mengatakan tidak akan berhenti menjadi artis apabila dirinya menikah nanti.
Prinsip tersebut sudah ia bicarakan dengan sang kekasih, Dipo Latief.
"Dari awal Niki sudah bilang ke dia kalau Niki suka menjadi ibu rumah tangga tapi Niki juga nggak bisa terus menerus ada di rumah," ungkapnya saat ditemui Grid.ID di kawasan Temdean, Jakarta Selatan, Jumat (2/2/2018).
"Ya dia bilang, ‘tidak apa-apa. Yang penting jadwalnya diperhatikan jangan sampai over. Anak butuh perhatian'," tambahnya.
(BACA: Ingin Menikah Tahun Depan, Nikita Mirzani Gencar Cari Sponsor!)
Nikita Mirzani dengan pria pengusaha bernama lengkap Ahmad Dipo Ditiro Latief tersebut memang tampaknya ingin menjalani hubungan ke jenjang yang lebih serius.
Janda dua anak itu pun berharap bahwa Dipo bisa menjadi pelabuhan terakhir hatinya.
Hubungan keduanya juga telah disambut baik oleh keluarga.
"Sudah (disambut baik keluarga). Kita sudah dewasa jadi tidak perlu ada yang rumit," ujar Nikita. (*)
Profil Artis Fattah Syach, Bintang Sinetron Populer Asmara Gen Z yang Multitalenta
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |