Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Seorang oknum polisi berpangkat Bripda dengan inisial U menjadi bulan-bulanan massa pada Selasa (12/11/2019) dini hari.
U yang saat itu mengendarai mobil dari arah Pancoran menuju Depok diduga melaju dengan ugal-ugalan.
Kendaraan yang dikendarai anggota Polsek Setiabudi itu sempat menyerempet kendaraan lain.
Baca Juga: Diduga Menistakan Agama, Atta Halilintar Dipolisikan
Ketika menyenggol kendaraan lain, U diduga melaju semakin kencang untuk lari dari kejaran massa.
Namun, laju kendaraan U malah semakin tak terkendali hingga akhirnya menabrak kendaraan alat berat yang terparkir di sisi jalan dekat putaran Poltangan, Tanjung Barat, Jakarta Selatan.
Setelah itu, U pun menjadi objek bulan-bulanan massa sebelum akhirnya diselamatkan anggota Brimop yang kebetulan sedang berpatroli di sekitar lokasi.
Baca Juga: Honornya Tidak Dibayar Utuh, Evelyn Nada Anjani Laporkan RA ke Polisi
Mobil Daihatsu Xenia warna hitam yang dikendarai U itu pun dibawa ke pos polisi kolong Jagakarsa.
Melansir dari Kompas.com, kondisi mobil yang dikendarai U telah rusak parah di bagian depan mulai dari kap, bemper, hingga ban depan hancur.
Bahkan mesin yang ada di dalam kap pun ikut terangkat.
Natasha Rizky Siap Nikah Lagi, Ngaku Ingin Punya Imam dalam Keluarga: Syukur-syukur Desta
Source | : | Kompas.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |