Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Elek Yo Band menjadi salah satu band yang tampil dalam pagelaran Java Jazz Festival 2018.
Band yang terdiri dari para Menteri Kabinet Kerja itu tampil untuk kedua kalinya.
Sebelumnya Elek Yo Band tampil perdana di suatu acara yang digelar Universitas Gajahm Mada Yogyakarta.
(BACA: Bawakan Lagu Slank di Java Jazz Festival 2018, Glenn Fredly Teringat Masa Remaja)
Elek Yo Band beranggotakan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dakhiri, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Staf Presiden Teten Masduki, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuko Hadi Mulyono.
Para Menteri Kabinet Kerja tersebut kompak mengggunakan baju putih lengan panjang.
Menteri Keuangan Sri Mulyani bahkan menggunakan topi terbalik ala anak muda.
(BACA: Akan Tampil di Java Jazz Festival 2018, Kunto Aji Malah Penasaran dengan Penampilan Artis Lain)
"Selamat malam, selamat berjumpa kembali dengan Elek Yo Band ini. Band paling elek di Indonesia dan digawangi oleh orang-orang elek," ujar Hanif Dakhiri dari atas panggung, Jumat, (2/3/2018).
"Ini Penampilan yang kedua," ujar Teten Masduki yang kini menjadi Staf Presiden sembari mengenalkan satu per satu anggota dari Elek Yo Band.
Teten bahkan berseloroh jika menyanyi sebenarnya adalah profesi dari mereka dan menjadi Menteri adalah pekerjaan sampingan.
(BACA: Meriahkan Java Jazz Festival, Endah N Rhesa Buka Penampilan dengan Lagu Nasionalis)
Elek Yo Band menyanyikan beberapa lagu seperti lagu Dia, Ku Tak Bisa, Juwita Malam, Bento. (*)
5 Arti Mimpi Tentang Putri Malu, Tanda Harus Introspeksi Diri, Ini Penjelasannya!
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |