Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Putera kedua hasil pernikahan Maia Estianty dan Ahmad Dhani diketahui melanjutkan studi di London, Inggris.
Ahmad El Jallaludin Rumi atau yang akrab disapa El Rumi itu menempuh pendidikan di salah satu sekolah ternama yang ada di London.
Tepatnya di University of Westminster dan mengambil jurusan bisnis.
Lebih dari setahun tinggal di London, El tampaknya sudah fasih dengan lingkungan kampusnya.
Ia pun mulai terbiasa dengan kehidupannya sebagai pelajar meski jauh dari orang tua.
Nah belum lama ini, El membuat vlog dengan berkeliling kampus.
Baca Juga: Pesan Haru El Rumi untuk Ahmad Dhani : Satu Dunia Bilang Kamu Sombong, Aku Cinta Ayah
Ia juga menujukkan beberapa fasilitas yang ada di kampus tempatnya belajar, termasuk kafetaria dan perpustakan.
Momen itu terekam dalam tayangan di kanal YouTube El Rumi, seperti dikutip Grid.ID dari video yang dipublikasikan pada Jumat (15/11/2019).
Usai merekam perjalanannya keliling kampus, El pun membagikan beberapa tips untuk orang-orang yang ingin belajar di luar negeri.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |