Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID – Kylie Jenner untuk pertamakalinya menampakkan wajah anak perempuannya, Stormi Webster.
Semenjak mengandung hingga melahirakn, Kylie Jenner terbilang pelit berbagi momen-momen bahagianya menjadi ibu.
Sesekali dia menampilkan foto baby Stormi, namun dari foto-foto itu tak sedikitpun menampakkan wajah dari buah cintanya dengan Travis Scott ini.
(BACA: Bergaya Bak Seorang Model, Awkarin Disebut Mirip Mimi Peri)
Seperti saat mengabarkan kelahiran baby Stormi, Kylie Jenner hanya memperlihatkan bagian telapak kaki mungil bayinya.
Setelah baby Stormi genap satu bulan, Kylie mengunggah foto diri sambil menggendong bayinya itu.
Kylie Jenner memang pandai membuat penggemar dan netizen jadi semakin penasaran.
Hingga sekarang akhirnya Kylie Jenner menampakkan wajah mungil dari Stormi Webster.
(BACA: Beropini Soal Kasus Pemerkosaan, Nindy Ayunda Sampai Debat dengan Netizen)
Melalui unggahan Snapchat, bintang Keeping Up With The Kardashian itu memperlihatkan wajah Stormi Webster dengan membubuhi sebuah filter.
Pada salah satu sisinya dia menuliskan, “my pretty girl.”
(BACA: Keluhan Widi Mulia Direspon Tim Produksi Acara Brownies, Begini Klarfikasinya)
Dikutip Grid.ID dari E! Online, Kylie telah memposting beberapa foto anak-anak dan juga mengatakan bahwa Stormi "Mirip seperti saya saat saya masih bayi."
Awal pekan ini, seorang seniman Inggris berusia 21 tahun, Cian Halliwell, mengeposkan di Instagram sebuah gambar yang dibuatnya.
Dalam karya itu, Kylie nampak sedang menggendong bayi Stormi, atau lebih tepatnya, seperti apa anak itu.
"Saya tidak tahu seperti apa penampilannya tapi saya menggunakan foto Kylie yang diposting dan foto bayi Kylie untuk referensi," katanya.
"Benar-benar terlihat seperti dia [emoji mata hati]" komentar Kylie.
(*)
5 Shio Paling Sabar Merawat Pasangan Kala Sakit, Pendamping yang Luar Biasa karena Gak Semua Bisa
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |