Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Rachel Amanda ikut serta bermain di film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) yang akan tayang 9 Januari 2020 mendatang.
Dalam film NKCTHI, Rachel Amanda berperan sebagai Awan.
Awan merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara yang sangat manja dengan kakak-kakaknya.
Baca Juga: Resmi Dibuka, GWRF 2019 akan Turut Diramaikan oleh Rachel Amanda dan Abimana Aryasatya
Pada film ini, kakak-kakak Awan diperankan oleh Rio Dewanto dan Sheila Dara.
Selama proses syuting, Rachel Amanda mengungkapkan bahwa dirinya belum ada bayangan untuk memainkan karakter anak bungsu.
"Awalnya tricky karena aku awalnya agak meraba, gimana rasanya jadi anak bontot tapi dalam usia 20-an. Karena di sini karakternya Awan umurnya 21 (tahun)," ungkap Rachel Amanda saat ditemui Grid.ID di kantor Visinema Pictures, Jakarta Selatan, Selasa (19/11/2019).
Baca Juga: Wajah Cantik Imut Rachel Amanda Kini Setelah Berhasil Melawan Kanker Tiroid
Pasalnya, Rachel Amanda merupakan anak pertama di kehidupan sehari-hari yang kepribadiannya lebih mandiri.
Apalagi, dirinya tidak tahu takaran manja yang harus dimainkannya dalam film NKCTHI jika ingin belajar karakter anak bungsu dari adiknya.
"Di kehidupan nyata, aku anak sulung. Adikku tuh yang bontot belasan tahun jadi manjanya harus gimana, harus sekecil apa," ungkap Rachel Amanda.
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Deshinta Nindya A |