Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Penikmat musik Tanah Air pastinya tidak asing dengan nama band Element.
Bukan hanya karena salah satu personelnya adalah artis, tapi lagu-lagu yang dipopulerkan band Element banyak digemari anak muda bahkan hingga saat ini.
Band yang terbentuk pada tahun 1999 ini pernah mengalami pergantian vokalis usai merilis album pertama.
Tepatnya pada tahun 2000, Ferdy Tahier resmi menggantikan Ronny Setiawan yang memilih untuk mengundurkan diri.
Namun, tak banyak yang tahu Ferdy Tahier lolos menjadi vokalis melalui audisi.
Dan menariknya, dalam proses audisi ini nama Judika pernah masuk.
Baca Juga: Element Batal Manggung pada Malam Tsunami Banten, Didi Riyadi Mengaku Perasaannya Campur Aduk
Fakta itu diungkap Didi Riyadi, drummer band Element, saat berbincang bersama Andre Taulany belum lama ini.
Momen tersebut pun terekam dalam tayangan di kanal YouTube Taulany TV, seperti dikutip Grid.ID dari video yang dipublikasikan pada Sabtu (16/11/2019).
Dalam kesempatan itu, Didi tidak hadir seorang diri.
7 Bunga ini Cocok untuk Dekorasi Imlek 2025, Diyakini Bawa Keberuntungan Bagi yang Merayakan
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |