Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Barang-barang waterproof dan sepatu boots merupakan barang yang wajib kamu kenakan dan bawa saat mendaki.
Namun tahukah kamu bahwa tidak hanya barang tersebut yang harus kamu bawa saat mendaki.
Tapi ada juga loh, barang yang kelihatannya sepele namun penting untuk dibawa.
Dilansir Grid.ID dari reader's digest, inilah 7 barang yang wajib kamu bawa saat pergi mendaki.
(BACA: Mendaki Gunung Bersama Si Kecil, Siapa Takut? Jangan Lupa Persiapkan 6 Hal ala Nyoman Ini)
1. Syal Berbahan Wol
Saat kamu dalam perjalanan, cuaca mungkin akan berubah-ubah.
Untuk itu sediakan syal berbahan wol, di mana jenis syal ini akan menghangatkan tubuhmu dan tidak memakan tempat yang banyak saat disimpan.
2. Kaus Kaki
Sepatu tahan air pun tidak menjamin bahwa air tidak bisa merembes masuk.
Bawalah kaus kaki cadangan, dan disarankan untuk membawa kaus kaki berbahan dasar wol yang tidak mudah kotor.
3. Kantong Plastik
Kantong plastik bertindak sebagai ruang pemisah antara baju kotor dan baju bersih.
Selain itu kamu juga bisa menggunakan kantong ini sebagai tempat sampah.
Ingat, jangan pernah tinggalkan sampah di manapun kamu berada ya!
4. Topi dan Sarung Tangan
Bawalah topi beanie yang mudah dikemas dan menghangatkan.
Jangan lupakan juga untuk membawa sarung tangan agar saat hujan turun tanganmu akan membeku karena kedinginan.
5. Sun Protection
Sunscreen sangat penting dan merupakan barang yang wajib dibawa.
Saat menempuh perjalan di tempat terbuka, kulitmu akan rentan terbakar oleh matahari.
Gunakan sunscreen setiap dua jam sekali.
Jika perlu bawalah kacamata hitam untuk menjaga pandanganmu tetap nyaman di bawah terik matahari.
6. Makanan
Bawalah termos untuk menikmati teh dan kopi di pagi hari.
Snack sereal dan kacang-kacangan merupakan makanan praktis dan tidak memakan banyak tempat saat dibawa, kedua makanan tersebut juga akan membantumu menjaga energi.
Kamu juga bisa membawa cokelat yang akan menambah asupan gula dalam tubuh dengan cepat.
(BACA: Berbau Mistis, 5 Aturan Tak Tertulis Saat Mendaki Gunung Agung Bali)
Sehingga kamu tetap aman dan nyaman saat mendaki.
7. Kotak Darurat
Saat sedang berjalan kaki, kamu akan berpeluang mengalami luka, sengatan hewan, lecet, dan luka lainnya.
Untuk itu bawalah kotak pertolongan pertama. (*)
Ngakunya Naksir Ayu Ting Ting, Billy Syahputra Kini Malah Mau Modusin Janda Cantik Ini
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |