Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Penggemar drama KBS2 When The Camellia Blooms patut berbangga hati.
Pasalnya, sejak episode terakhir ditayangakan pada Kamis (21/11/2019) kemarin di Korea, drama tersebut mencetak rekor untuk peringkat penonton.
Mengutip laman Soompi pada Jumat (22/11/2019), Nielsen Korea melaporkan jika When The Camellia Blooms meraih peringkat nasional dengan rata-rata 19,7 persen.
Sementara untuk bagian 2 atau episode 40, capai rekor 23,8 persen.
Tak hanya ditandai sebagai drama dengan rating penonton tertinggi, When The Camellia Blooms juga memecahkan rekor mengalahkan drama-drama lain.
Ya, rating penonton yang dicapai drama tersebut menduduki peringkat tertinggi yang dicapai dari semua drama miniseri yang tayang di seluruh jaringan siaran publik tahun ini, 2019.
Sementara drama MBC yang juga menyiarkan episode finalnya pada Kamis (21/11/2019), Extraordinary You, stabil dengan rating sebesar 2,6 persen dan 3,6 persen untuk episode terakhirnya.
When The Camellia Blooms yang dibintangi oleh Kang Ha Neul dan Gong Hyo Jin itu mengisahkan tentang seorang ibu tunggal yang tinggal di kota kecil bernama Dong Baek.
Dongbaek yang diperankan oleh Gong Hyo Jin itu menjalankan sebuah bar bernama Camellia sambil membesarkan putra semata wayangnya yang diberi nama Pil Gu (Kim Kang Hoon).
5 Shio Paling Rawan Tergoda Menyalahgunakan Kecerdasan Buatan, Semoga Kamu Gak Termasuk
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nurul Nareswari |