Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Baru 1 tahun menikah, Justin Bieber sudah tak sabar ingin memiliki momongan.
Keinginan itu diungkap Justin Bieber saat sang istri, Hailey Baldwin ulang tahun.
Model cantik Hailey Baldwin baru saja merayakan ulang tahun ke-23 pada Jumat (22/11/2019).
Di hari istimewa itu, Justin Bieber menuliskan pesan manis untuk sang istri di akun Instagram.
Penyanyi berusia 25 tahun ini mengunggah serangkaian foto pernikahannya.
"Selamat ulang tahun, babes! Kamu membuatku ingin menjadi lebih baik setiap harinya!"
"Cara hidupmu begitu menarik. Kau menghidupkanku dalam segala hal," tulis Justin pada caption unggahan foto tersebut.
Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Sosok Berpangkat Komisaris Jenderal Ini akan Dicopot dari Jabatannya oleh Polri
Lebih lanjut, Justin Bieber mengisyaratkan ingin memiliki banyak anak segera.
"Musim depan, bayi-bayi," kata Justin Bieber mengakhiri pesannya.
Update Keterangan Polisi, Kecelakaan Bus Pariwisata di Batu Malang Seruduk 12 Kendaraan di 7 TKP
Source | : | People.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |