Grid.ID - Hari perempuan Internasional yang jatuh pada tanggal 8 Maret diselenggarakan untuk merayakan prestasi yang diukir oleh kaum wanita.
Perayaan ini dilakukan untuk meghargai dan mengingat perjuangan kaum wanita mulai sejak dulu hingga saat ini.
Wanita sudah berjuang sejak dulu untuk merintis jalan menuju kesetaraan.
Tidak hanya dalam bidang politik saja, tapi wanita juga berhasil menciptakan sejarah di bidang kesehatan dan teknologi.
Melansir dari laman Reader's digest, Grid.ID merangkum beberapa wanita yang berhasil mengukir sejarah di bidang kesehatan dan teknologi.
(BACA: Luar Biasa! Inilah 5 Sosok Wanita yang Berhasil Mencatat Sejarah Dunia di Bidang Politik)
1. Helen Taussig, presiden wanita pertama America Heart Association
Helen lahir pada 1898 adalah seorang presiden pertama American Heart Association.
Ia juga merupakan pelopor ilmiah dalam gerakan untuk melarang Thalodomide, obat untuk morning sick.
Obat itu bisa menyebabkan malformasi pada anggota tubuh anak saat dikonsumsi ibu saat hamil.
2.Lucy Hobbs Taylor, DDS, dokter gigi wanita pertama
Awalnya gadis ini menolak untuk masuk ke sekolah gigi.
Luci Beamon Hobbs Taylor pada awlanya belajar secara pribadi dengan seorang profesor.
Kemudian ia mendapatkan pengakuan pada tahun 1865 di Ohio College of Dental Surgery.
Di sini ia mendapatkan gelar Doktor di bidang bedah gigi di tahun berikutnya.
3.Ada Lovelace, programmer komputer wanita pertama
Ada Lovelace bukan hanya programmer komputer wanita pertama, tapi juga programmer komputer pertama secara keseluruhan.
Ia adalah seorang matematikawan brilian yang lahir di Inggris.
Dia menulis alogaritma mesin pertama di dunia untuk mesin komputasi awal yang disebut 'Analytical Engine'.
4. Raymonde de Laroche, pilot perempuan pertama yang memiliki lisensi penerbangan
Ia adalah seorang mantan aktris yang lahir dari Elise Raymonde Deroche di PAris pada tahun 1882.
Raymonde de Laroche terinsipirasi untuk terbang setelah melihat demonstrasi penerbangan Wrigh Brothers pada tahun 1907 di Perancis.
Meskipun dia bukan pilot pertama, namun dia adalah pilot wanita pertama yang memiliki lisensi untuk melakukan penerbangan.
(BACA: Sydney Kamen, Seorang Mahasiswa yang Bantu Lawan Ebola dengan Sabun Batang, kok Bisa?)
5.Ann Franklin, editor surat kabar wania pertama di Amerika
Kalian pernah dengar tentang Ben Franklin?
Lalu apa kamu pernah mendengar tentang saudara iparnya Ann Smith Franklin, yang menikah dengan saudara laki-laki Ben.
Ann menjabat sebagai penerbit Merkurius sebuah surat kabar Newport setelah suaminya meninggal.
Ia berhasil mencetak sebuah seri almanak dan kemudian dilantik di University of Rhode Islands Journalism Hall of Fame. (*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |