Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Pasangan selebriti Mona Ratuliu dan Indra Brasco mendapat kejutan kehamilan anak keempat.
Diakui Mona Ratuliu, kehamilan keempatnya yang memasuki usia 4 bulan ini memang sebuah kejutan.
Pasalnya, Mona Ratuliu dan suami tak merencanakan tambah momongan keempat.
Baca Juga: Resmi Dilamar dan Siap Nikah Muda, Penampilan Keponakan Mona Ratuliu Berhijab Sukses Bikin Pangling!
"Nggak (merencanakan tambah momongan), ini rezeki tambahan," ucap Mona saat Grid.ID temui bersama Indra Brasco di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2019).
Kendati demikian, pasangan yang menikah 14 September 2002 itu menyambut gembira kehamilan keempat Mona sebagai bentuk rezeki yang diterima keluarganya.
"Sebenernya surprise juga anak keempat ini, karena memang kalo bicara mengenai siap, siap gak siap, karena emang rezekinya," ujar Indra.
Rupanya, lanjut Indra, kehamilan keempat Mona juga merupakan jawaban doa dari anak ketiga, Syanala Kania Salsabila, yang memang menginginkan seorang adik.
Namun lain dari anak pertama, Davina Shava Felisa, dan Syanala yang bahagia menyambut adik baru, anak kedua Mona dan Indra, Barata Rahadian Nezar, justru sempat menolak.
"Kalo yang pertama happy, dia juga (anak ketiga) malah doa mulu pengin punya adek lagi. Nah, tapi yang nomor dua 'Nooo!' gitu, dia kaget," tutur Indra.
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |