Grid.ID - Nia Ramadhani dan Marshanda diketahui sebagai artis yang saling bersahabat.
Bukan tanpa alasan, sejak remaja, keduanya sudah dipertemukan dan bekerja dalam sinetron yang sama.
Siapa sangka, Nia Ramadhani yang kini jadi sosialita itu mengaku pernah melabrak Marshanda saat masih menjadi pemain sinetron.
Baca Juga: 4 Inspirasi Gaya Kondangan Hijab dengan Setelan Celana, Elegan Tanpa Ribet!
Sewaktu masih remaja, Nia Ramadhani pernah dibuat kesal karena sikap sang sahabat.
Hal ini terungkap dari tayangan Ngopi Dara di YouTube pada Selasa, (13/08).
"Waktu itu lagi syuting Bidadari," jelas Nia Ramadhani dilansir dari TribunJakarta.
Melihat foto Nia Ramadhani saat SMP, Jessica Iskandar dan Shandy Aulia justru memberi pujian kepada istri Ardi Bakrie.
"Dia mah dari dulu emang cantik," beber Shandy Aulia.
"Iya," celetuk Jessica Iskandar.
Nia Ramadhani kemudian menceritakan saat syuting sinetron Bidadari, dia harus izin setengah hari dari sekolahnya.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Nova.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |