Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID – Di tengah kesibukannya sebagai penyiar radio dan pekerja dunia hiburan Tanah Air, Indy Barends tentunya tak serta merta melepas pergaulan anak-anaknya.
Ia tetap mengontrol tumbuh kembang anak meski dirinya tak melulu menghabiskan waktu bersama kedua anaknya itu.
Lantas bagaimana cara wanita berusia 46 tahun ini mengontrol anak-anaknya dari pergaulan 'kids zaman now' saat ini?
(Makin Cantik! Mantan Model Majalah Pria Dewasa Amanda Cerny Tampil Berhijab)
"Sangat (mengontrol pergaulan anak). Saya mengontrol dengan caranya saya. Anak sekarang kan enggak mau dikuntit, atau yang mau ditanya-tanya terus langsung jawab,"
"Jadi saya menunggu mereka mendekati saya sehingga dia nyaman cerita sama saya," ungkapnya saat ditemui Grid.ID di Kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (8/3/2018).
Diakuinya, memang mendampingi anak-anak yang sudah beranjak dewasa itu tidaklah mudah, sehingga harus sangat berhati-hati.
Agar mereka tetap bisa dirangkul dan dekat dengan ibunya.
"Apalagi kan saya punya dua anak yang satu umur 14 tahun, satu lagi umur 8 tahun. Rafa mulai menuju ABG, suaranya sudah pecah, jalan sama saya juga enggak mau bareng," kata Indy.
Pemain film 'Red Cobex' ini juga harus pandai-pandai melihat mood sang anak, karena jika sekali salah langkah semuanya akan hancur berantakan.
Menurutnya anak-anak zaman sekarang berbeda jauh dengan anak-anak zaman dahulu, cara mendidiknya pun tak bisa disama ratakan.
"Pulang sekolah jangan ditanya gimana dia di sekolah, waduh, jangan disenggol aja, kalau disenggol kelar. Paling penting saya lihat mood dia dulu, kalau anyep pas pulang sekolah, udah nggak saya colek,"
"Kalau dulu kita pulang pulangnya asem kita yang diseprot kan, kalau sekarang mereka yang mukanya asem. Ya kita dekatin mereka dengan cara yang lain,"
"Kalau perlu bawain tasnya ke atas, elus-elus. Lama-lama kalau dia tahu ibu kita enggak resek, enggak banyak tanya, mereka akan cerita sendiri. Jadi harus dari kitanya, tekan emosi, rendahkan hati," beber Indy. (*)
Larang Ayah Rozak Jadi Calon Wali Kota Depok, Ayu Ting Ting Ngaku Tolak Tawaran Terjun ke Dunia Politik, Ternyata ini Alasannya