GRID.ID - Siapa yang tidak kenal degan Ki Joko Bodo?
Pria yang sebelumnya dikenal sebagai paranormal kondang ini sekarang sudah berhijrah dan mendekatkan diri kepada Tuhan.
Tampilannya juga tidak seperti dulu yang identik dengan rambut panjangnya.
Sebelum berhijrah, Ki Joko Bodo sempat menceritakan masa kelamnya dalam tayangan Silet.
Saat itu ia berkata bahwa sempat memiliki banyak istri bahkan di setiap provinsi ia memiliki istri.
"Terus terang aku pecinta wanita lah, istriku memang banyak, per provinsi harus ada istri," ungkapnya.
Bukan dengan pernikahan yang biasanya, Ki Joko Bodo mengajak calon istrinya untuk menikah sesuai dengan imajinasinya seperti menikah di air hingga di gunung.
Bahkan, salah satu dari istrinya pernah diajak tinggal di atas pohon.
Innalillahi, Rombongan Bus SMP Kecelakaan Usai Dihantam Mundur Truk di Tol Pandaan-Malang, Begini Kronologinya