Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Insiden kurang menyenangkan tengah dialami Youtuber PewDiePie.
Rumah YouTuber PewDiePie dikabarkan dibobol oleh seorang pencuri.
Hal itu dikonfimasi oleh istri PewDiePie, Marzia Kjellberg.
Melalui Instagram pribadinya, Marzia mengatakan bahwa pencuri tersebut telah berhasil mengambil 90 persen barang milik Marzia.
Baca Juga: Adam Jagwani dukung Anak Berempati Terhadap Penyintas Thalasemia
Mulai dari perhiasan, barang mewah, hingga koleksinya.
"Rumah kami dibobol dan mereka mengambil 90 persen dari barang-barang berhargaku.
"Dari perhiasan, barang-barang mewah, dan koleksiku yang ku kumpulkan selama bertahun-tahun, semuanya hilang," tulisnya.
Baca Juga: Selain Buat Cantik dan Bahagia, Alasan Sandra Dewi Bisnis Berlian untuk Ajak Para Wanita Investasi
Marzia Kjellberg mengaku terkejut atas kejadian yang menimpa dirinya itu.
"Aku tahun ini sangat materialistis dan harus senang dengan apa yang tersisa yang ku miliki."
"Tapi aku tidak bisa menyembunyikan keterkejutan dan kesedihan dengan semua yang telah dibawa pergi, begitu saja," lanjutnya.
Baca Juga: Ramalan Shio 2 Desember 2019, Shio Kambing Coba Perhatikan Penampilan Anda Hari Ini
Tidak jelas apakah Marzia dan PewDiepie berada di rumah saat insiden tersebut terjadi.
Setelah kabar tersebut diunggah, penggemar heboh mengecam pencuri yang berani membobol rumah sang YouTuber.
"Siapa pun yang mendobrak rumah Marzia dan Felix dan mengambil semua milik mereka, apa yang salah denganmu?" omel seorang fans dikutip Metro, Senin (2/12/2019).
"Tidak percaya ada yang membobol rumah Marzia & Felix, aku sangat berharap mereka baik-baik saja," imbuh netizen lainnya.
"Tidak dapat dibayangkan kehilangan barang-barang spesial, terutama yang dikumpulkan dari luar negeri," kata seorang warganet.
Itu terjadi hanya beberapa hari setelah Marzia mengungkap kerusakan rumah mereka akibat hujan lebat baru-baru ini.
Air hujan membanjiri kebun dan garasi mereka hingga setinggi betis.
"Seluruh rumah dikelilingi air yang dalam dan tidak lama lagi masuk."
"Aku hanya berdoa agar hujan tidak turun lagi," ujar Marzia. (*)
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |