Grid.ID - Inneke Koesherawati kini sudah jarang tampil di depan layar kaca televisi.
Pasalnya, Inneke Koesherawati tengah disibukkan mengurus kedua anaknya, serta harus bolak-balik Jakarta-Bandung demi menjenguk sang suami, Fahmi Darmawansyah yang tengah mendekam di Lapas Sukamiskin, Jawa Barat.
Seperti diketahui, suami Inneke Koesherawati harus mendekam di penjara lantaran tersandung kasus suap.
Melansir laman Wartakotalive.com, Fahmi Darmawansyah ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas kasus suap terkait proyek pengadaan satelit pemantau di Badan Keamanan Laut (Bakamla) tahun 2016 silam.
Tak hanya itu, Fahmi bahkan terbukti telah melakukan suap kepada Wahid Husein, yang menjabat sebagai Kepala Lapas Sukamiskin, demi mendapat berbagai fasilitas mewah.
Salah satu fasilitas yang dipesan oleh Fahmi kepada Wahid adalah bilik cinta.
Bilik cinta menjadi ruangan yang akhirnya digunakan oleh Fahmi dan Inneke berhubungan suami istri.
Sang artis lawas bahkan blak-blakan telah menggunakan bilik cinta di Lapas Sukamiskin.
Source | : | TribunJabar,Wartakotalive |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |