Grid.ID - Seorang wanita berasal dari Tuban alami hal tragis.
Hal itu berawal saat Kasmini (40) membeli ikan di pasar Glondonggede, Kecamatan Tambakboyo.
Ikan yang dibelinya itu pun dimasak dan kebetulan ada telur juga.
Setelah menyantap ikannya itu. Kasmini tiba-tiba pusing dan mengeluh sakit.
(BACA : Tabiatnya Dibongkar Mantan Istri Deddy Corbuzier, Chika Jessica Dihujat Netizen Habis-habisan! )
Dia diperiksa bidan dengan indikasi keracunan cukup parah.
Kemudian, Kasmini dibawa ke rumah sakit.
Tapi nahas, nyawanya sudah tak terselamatkan lagi.
Kejadian ini dibenarkan oleh Kasubag Humas Polres Tuban, Iptu Agus Edi Pranoto.
(BACA : Jual Rumah, Ini Harga Fantastis yang Ditawarkan Tessa Kaunang )
Agus mengatakan Kasmini meninggal Minggu (11/2/2018) sekitar pukul 19.00,
"Dia meninggal, karena racun ikan buntek. Di rawat di RS NU," kata Agus dikutip Grid.ID dari Surya.co.id.
Terkait keracunan ini, ikan buntal memang tidak boleh dimasak sembarangan.
Hal itu dikatakan oleh Chef Umar Shaican yang sudah menekuni dunia kuliner profesiaonal.
(BACA : Bertahan 19 Tahun Jalani Rumah Tangga, Tengku Firmansyah dan Cindy Fatika Sari Makin Romantis )
Chef Umar mengatakan bahwa ikan buntal hanya bisa dikonsumsi bagian dagingnya saja.
Kembali dikutip dari Surya.co.id, organ dalam dan kulit ikan buntal ini sangat beracun.
Chef Umar menerangkan sebaiknya masyarakat awam menghindari makan ikan buntek atau ikan buntal.
"Toh dagingnya juga sangat sedikit, dan kalau diolah ambil dagingnya saja karena ya itu kulit dan organ dalamnya sangat berbahaya,"tutupnya. (*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Arif B Setyanto |
Editor | : | Arif B Setyanto |