Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Aktor muda berbakat Angga Yunanda masuk menjadi nominator Festival Film Indonesia 2019 kategori Pemeran Utama Pria Terbaik.
Masuknya Angga Yunanda sebagai nominator yang memperebutkan Piala Citra itu tak disangka oleh aktor 19 tahun itu.
Pasalnya, jam terbang Angga Yunanda sebagai aktor film panjang masih terbilang sedikit dibandingkan dengan nominator lainnya.
Di kategori Pemeran Utama Pria FFI 2019, Angga Yunanda bersaing dengan 5 aktor papan atas Tanah Air yakni Abimana Aryasatya, Muhammad Khan, Lukman Sardi, Ringgo Agus Rahman dan Reza Rahadian.
Diakui Angga, sebelumnya lawan main Zara Adhisty itu memang sempat bermimpi terlibat dalam FFI sebagai tamu undangan.
"Dulu sebenernya punya mimpi, tapi mimpinya cuma sekadar pengin dateng aja sih ke acara yang luar biasa banget, perhelatan yang luar biasa di Festival Film Indonesia," ujar Angga.
Tak disangka, mimpi Angga terwujud bahkan tak hanya jadi tamu undangan melainkan langsung masuk ke dalam jajaran nominasi FFI 2019 untuk yang pertama kalinya.
"Alhamdulillah langsung dapat nominasi disandingkan sama aktor-aktor yang luar biasa dari Indonesia, punya film-film yang bener-bener punya kualitas luar biasa. Seneng banget bjsa jadi bagian FFI 2019," paparnya lagi.
Kendati demikian, Angga tak mau langsung berharap banyak bisa menyabet Piala Citra dari FFI 2019.
Baca Juga: Punya Kepemimpinan yang Buruk, Eks Dirut Garuda Ancam Bakal Mutasi hingga Pecat Pegawai yang Melawan
Lanjutnya, aktor kelahiran Lombok, Nusa Tenggara Barat, itu hanya berharap hasil terbaik dari perhelatan festival film bergengsi di Indonesia tersebut.
"Masuk nominasi aja udah luar biasa sih. Kalo untuk menang, gak tahu ya bisa atau nggak karena nominasi-nominasinya punya jam terbang tinggi dan aktor yang hebat banget," ujar Angga.
"Untuk bisa menang gak tahu sih, semua keputusan di dewan juri juga dan berharap sih yang terbaik," pungkasnya.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |