Laporan Wartawan Grid.ID, Fabia Nurmauli Rosales
Grid.ID - Nama Fairuz A Rafiq akhir-akhir ini banyak diperbincangkan usai insiden 'ikan asin' beberapa waktu lalu.
Namun kasusnya dengan mantan suaminya, Galih Ginanjar, tersebut tak membuat Fairuz berlarut-larut dalam kesedihan.
Setelah melaporkan Galih Ginanjar pada pihak yang berwajib, Fairuz kini justru memperlihatkan prestasinya.
Hal itu terungkap dari unggahan Instagram Fairuz yang memperlihatkan dirinya mendapat penghargaan silver play button dari YouTube.
Penghargaan tersebut ia peroleh bersama sang suami, Sonny Septian yang merintis akun YouTube mereka, SonFai Family, sejak 14 Mei 2017.
Penghargaan silver play button biasanya diberikan oleh YouTube untuk akun yang sudah memiliki 100 ribu subscribers.
Sedangkan channel Youtube milik pasangan Fairuz dan Sonny itu sekarang telah memiliki 136 ribu subscribers.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | |
Penulis | : | Fabia Nurmauli Rosales |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |