Laporan Wartawan Grid.ID, Rini Listia
Grid.ID - Sering mencuci rambut belum tentu membuat kondisi rambutmu miliki menjadi sehat dan terhindar dari masalah seperti rontok, lepek dan berketombe.
Sering mencuci rambut akan membuat rambut semakin kering dan mudah rapuh.
Selain itu, tak jarang dari kamu pun melakukan proses mencuci rambut dengan cara yang salah.
(BACA: Inilah Sejarah Boneka Beruang yang Terkenal Dengan Sebutan Teddy Bear )
Banyak wanita yang melakukan kesalahan dalam merawat rambut seperti mencuci rambut terlalu sering dan berlebihan.
Menurut Anthony Cole, seorang ahli kecantikan terkemuka Sebastian Professional Haircare mengatakan bahwa mencuci rambut cukup hanya tiga kali setiap minggu.
Oleh karena itu, untuk menjadikan rambut tetap sehat, kamu dapat melakukan 5 cara mencuci rambut dengan cara yang benar seperti berikut ini.
Pemilihan suhu air
Air panas memang akan membuat kulit kepala dan batang rambut menjadi kering.
Sebaiknya, pilihlah air hangat untuk membersihkan rambut yang lepek, karena air hangat dapat membuka pori-pori pada kulit kepala.
Kemudian pada tahap akhir mencuci rambut, pilihlah air dingin yang akan tetap menjaga kelembapan rambut dalam jangka panjang.
Source | : | youngwomen.com |
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |