Grid.ID - Bagi pecinta film genre thriller, film horor misteri berjudul Daniel Isn’t Real ini akan menjadi tontonan yang wajib untuk disaksikan.
Film Daniel Isn't Real ini akan tayang secara eksklusif dan gratis di seluruh platform Mola TV pada tanggal 10 Desember 2019.
Film garapan sutradara Adam Egypt Mortimer ini akan dibintangi oleh Patrick Schwarzenegger, Miles Robbins, Sasha Lane, Hannah Marks, dan Mary Stuart Masterson.
Film ini sebenarnya telah rilis di Amerika Serikat pada tanggal 6 Desember 2019 lalu.
Memiliki durasi 96 menit, film ini akan mengisahkan tentang seorang mahasiswa baru bernama Luke yang diperankan oleh Miles Robbins.
Baca Juga: Diam-diam Wanda Hamidah Ngaku Sudah Cerai dari Suami Pernikahan Keduanya
Luke diceritakan memiliki masalah di perguruan tinggi dan memiliki trauma dengan keluarga yang kejam.
Untuk membantunya mengatasi masalah, Luke disarankan oleh sabg terapis untuk menghidupkan kembali teman imajiner masa kecilnya, Daniel.
Teman imajiner Luke yang bernama Daniel ini akan diperankan oleh Patrick Schwarzenegger.
Daniel diceritakan memiliki kepribadian yang lebih percaya diri.
Ia akan membantu Luke untuk menyelesaikan masalah dan mencapai keinginannya.
Istri Pertama pak Tarno Klaim Belum Terima Donasi Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Sebut Sudah Kasih Langsung
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |