Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID – Soal sindiran program tak bermutu dan artis alay yang disebut oleh Deddy Corbuzier, akhirnya disambut oleh Eko Patrio.
Disebut banyak acara yang tidak membuat penonton pintar, Eko pun terlihat santai.
"Hak sepenuhnya mas Deddy Corbuzier ngomong apapun juga, kan tontonan masyarakat berbeda-beda market juga beda," kata Eko Patrio di Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (13/3/2018).
Eko menganggap ocehan Deddy Corbuzier dengan santai. Bahkan ia menanggapi hal tersebut dengan bijak.
Bagi Eko, ontonan adalah selera masyarakat itu sendiri. Untuk itu, ia bakal mengembalikan ke masyarakat.
Ia membebaskan masyarakat untuk memilih tayangan mereka masing-masing.
"Nggak apa-apa juga mas Dedy ngomong gitu karena market tayangannya beda, saya juga beda. Sah-sah saja lah menurut saya karena selera orang berbeda," tutupnya. (*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini