Grid.ID - Pemilihan model yang tepat untuk mengikuti ibadah misa Malam Natal, tentunya sudah menjadi suatu keharusan ya.
Alih-alih terlihat modis, sepatu yang kalian pakai justru membuat kakimu lecet dan pegal saat melaksanakan ibadah Natal di Gereja.
So, nggak harus pakai heels, berikut ini adalah pilihan lima model sepatu flat anti pegal yang cocok kalian gunkaan di momen spoesial peuh suka cita.
Baca Juga: 4 Model Sepatu Boots yang Sedang Populer di Kalangan Selebriti Hollywood, Kamu Sudah Punya?
Apa saja ya kira-kira?
Yuk lihat!
1. Sepatu Flat untuk Natal - Marry jane
Nah, kalau sepatu flat jenis marry jane atau dolly shoes ini mempunyai semacam tali pengikat di bawah pergelangan kaki.
Bentuk sepatu wanita ini bermacam-macam, ada yang menggunakan hak pendek maupun yang datar (flat) dan bagian depan cenderung membulat seperti pump shoes.
Baca Juga: Mengintip Model Sepatu Heels Mewah yang Dipakai Ayu Ting Ting di Gala Premier Film Terbarunya
Wahh cocok nih buat kalian yang anti sepatu heels, namun tetap pengen terlihat anggun dan menawan.
2. Sepatu Flat untuk Natal - Loafers
Loafers sudah dikenal sejak pertengahan tahun 1990-an dengan nama Belgian loafers.
Karateristik klasiknya adalah aksen simpul tali atau tassel di bagian depan.
Baca Juga: Mewah! Shireen Sungkar Habiskan Uang Sebesar Ini Untuk Model Sepatu Lucunya
Dengan mengadaptasi tren, variasi loafers hadir dalam gaya baru, seperti cap-toe dan studs yang semkain membuat penampilanmu saat pergi ke pesta semakin menawan.
3. Sepatu Flat untuk Natal - Sneakers
Sepatu sneakers memang menjadi salah satu jenis sepatu yang bisa digunakan dalam situasi apapun, baik formal maupun acara santai.
Untuk acara yang agak formal, sepatu sneakers dengan warna yang simple lebih cocok dipakai, sedangkan sepatu sneakers wanita dengan motif-motif unik bagus untuk acara santai hingga formal seperti untuk pergi ke Gereja di malam Natal
Nah, sepatu sneakers ini terbilang unik karena dapat dikombinasikan dengan berbagai jenis pakaian wanita loh.
Baca Juga: Menggemaskan, Begini Model Sepatu Heels Milik Cucu Ke-4 SBY yang Masih Bayi
Kamu mau pakai celana jeans atau dress, sepatu sneakers tetap menjadi pilihan terbaik.
Sekarang banyak model sepatu sneakers wanita terbaru, yang tidak terlalu maskulin dan cocok dipakai untuk para wanita.
Dengan memakai sepatu sneakers wanita, kamu dapat bergerak secara nyaman saat pergi ke Gereja di malam Natal.
Baca Juga: Model Sepatu Sneakers Ini Lagi Jadi Tren di New York Fashion Week 2018, Intip Harganya yuk!
4. Sepatu Flat untuk Natal - Oxford
Sepatu oxford umumnya memang sering dipakai oleh para pria ya, Stylovers.
Tapi meski begitu, perkembangan dunia fashion membuat sepatu oxford cocok juga dikenakan oleh wanita.
So, sepatu oxford yang identik dengan bahan kulit ini juga cocok loh buat menyempurnakan penampilanmu pergi ke Gereja di malam Natal.
Kalian bisa memadukanya dengan berbagai gaun kesukaan kalian.
Baca Juga: 4 Model Sepatu Super Aneh di Dunia yang Bikin Geleng Kepala
5. Sepatu Flat untuk Natal - Pointy Toe
Sepatu flat shoes jenis pointy toe shoes ini memiliki desain ujung meruncing, yang muncul pertama kali pada era Revolusi Perancis di akhir 17-an.
Nah, seiring dengan perkembangan dunia mode, sepatu yang identik dengan ujung yang meruncing ini muncul dengan model-model yang cantik
So, sepatu flat model Pointy Toe ini bisa semakin mempercantik penampilanmu saat pergi ke Gereja di malam Natal.(*)
Baca Juga: Menggemaskan, Begini Model Sepatu Heels Milik Cucu Ke-4 SBY yang Masih Bayi
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Ristiani Theresa |