Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID – Modest fashion menjadi satu ‘jenis’ koleksi dalam dunia mode yang kini begitu diminati.
Tren modest fashion bahkan tak hanya disukai di kalangan wanita berhijab saja, melainkan juga bagi mereka yang tidak berhijab.
Nggak heran, selain busana siap pakai dan busana pesta, busana modest pun mulai dilirik para pelaku bisnis mode.
(Franka Soeria: Memenuhi Impian Indonesia Sebagai Kiblat Fashion Dunia Banyak banget Tantangannya!)
Selain menjanjikan, modest fashion dianggap lebih komersil karena mengikuti tren mode saat ini.
Lalu, bagaimana, sih, cara membangun bisnis modest fashion dengan sukses?
Kepada Stylo Grid.ID, Franka Soeria, seorang modest fashion expert, berbagi tips membangun bisnis di bidang modest fashion dengan sukses.
"Fashion itu sebenernya yang paling utama, ya, dari produknya sendiri, ya. Produknya bagus, kualitasnya bagus, udah gitu pemasarannya bagus dan timnya ready, gitu, loh," papar Franka Soeria saat ditemui Stylo Grid.ID dalam acara Peluncuran Markamarie di Jakarta, Selasa (13/03/2018).
Selain itu, bagi Franka komunikasi dan menguasai berbagai bahasa pun juga penting untuk kamu pahami.
"Nanti kalau kita udah ikut event segala macem, trus ada yang mau beli tapi nggak bisa komunikasi bahasa inggrisnya gimana? Atau ada yang mau ngeliat koleksinya di mana tapi nggak ada booknya. Trus disuruh liat facebook tapi facebook personal yang dikasih, yah gimana," lanjutnya.
Tim yang ready untuk berbisnis juga perlu banget disiapkan agar dapat mengatasi berbagai masalah yang nnatinya akan datang.
"Sebenernya desainer nggak cuma bikin baju doang, nanti kalau udah masuk di event tapi masih sepi juga, ya, jangan salahin eventnya.Tapi karena timnya nggak ready. Dan, kalau udah niat mau buka usaha bisnis, kalau buka booth di event gitu pas ada pembeli harus komunikatif jangan diem aja. Jangan pas didatengin, eh, nggak ada orang, trus gimana mau beli? Jadi harus ada asisten, intinya tim harus ready," katanya menjelaskan.
(Kolaborasi 4 Desainer Hijab dan Wardah Cosmetics yang Unjuk Karya di Dubai Modest Fashion Week 2017
Sebagai inti, selain produk dan tim yang harus dipersiapkan, komunikasi juga menjadi hal penting dalam membuka usaha fashion, bahkan usaha apapun itu.
"Komunikasi penting. Karena kamu adalah PR for you own brand, sebenernya kalau produknya jelek kalau pinter ngomong pasti narik orang buat beli, hahaha," pungkas Franka sambil tertawa. (*)
Foto di dalam Kamar Tersebar, Dewi Perssik Dituding Pacari Berondong, sang Biduan Auto Murka: Dia Itu Keluarga Besar Saya!
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |