Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Media Inggris, Eastern Eye baru saja merilis daftar Wanita Terseksi dalam 1 dekade dan Wanita Asia Terseksi 2019, Rabu (11/12/2019).
Dalam daftar Wanita Terseksi dalam 1 Dekade, Deepika Padukone berhasil menempati peringkat pertama.
Sementara di deretan Wanita Asia Terseksi 2019, Deepika Padukone harus puas berada di posisi kedua.
Deepika Padukone kalah saing dengan aktris Alia Bhatt dalam jajaran Wanita Asia Terseksi 2019.
Pemeringkatan wanita terseksi ini berdasarkan hasil jajak pendapat secara online.
Deepika Padukone pun mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang telah setia memilihnya.
"Aku sangat berterima kasih kepada semua penggemarku yang terus memilihku setiap tahun."
"Ini untuk cinta, naik dan turun, dukungan dan keajaiban selama satu dekade," kata Deepika Padukone.
Bintang Chhapaak ini mengatakan selama ini tidak pernah menganggap dirinya seksi.
Source | : | hindustan times |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |