Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Presiden Joko Widodo baru saja melantik sembilan Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di Istana Merdeka, Jakarta pada Jumat (13/12/2019).
Putri Kuswisnuwardani menjadi satu-satunya perempuan di antara sembilan anggota Wantimpres.
Putri Kuswisnuwardani adalah Presiden Direktur dan CEO PT Mustika Ratu.
Saat pelantikan, Putri Kuswisnuwardani terlihat hadir dengan mengenakan kebaya hitam dengan selendang batik cokelat.
Ia tampak makin anggun dengan rambut yang disanggul dan diberi hiasan bunga mawar.
Putri hadir tak seorang diri saat pelantikan.
Ibunya, Mooryati Soedibyo juga turut datang menemani putrinya.
Mooryati Soedibyo terlihat dalam balutan kebaya biru tua dan selendang batik.
Mengutip Kompas, Jumat (13/12/2019), Mooryati Soedibyo adalah mantan Presiden Direktur dan CEO Mustika Ratu.
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |