Laporan Wartawan Grid.ID, Poppy Herlina Sari
Grid.ID – Vanessa Angel baru saja mengunggah sebuah video yang mengejutkan pada Instastory akun miliknya.
Pasalnya, mantan kekasih Didi Mahardika ini dikabarkan akan bertunangan.
Dikutip Grid.ID dari Instastory miliknya, kala itu Vanessa terlihat sedang dirias oleh seseorang.
(Vanessa Angel Tidak Hadir Bersama Jane Atas Pencabutan Laporan Di Polda)
Dalam video tersebut, Vanessa kala itu terlihat mengenakan pakaian tradisional adat Bali berwarna putih dengan selendang pink yang melingkar diperutnya.
"Ciee.. yang mau tunangan," ujar seorang wanita yang merekam video tersebut.
"Heh,, Ssstt, haha, udah diem-diem, wah rame nih rame, diem diem diem," jawab Vanessa dengan sedikit kaget atas ucapan wanita tersebut.
Postingan Vanessa itupun diunggah kembali oleh akun gosip @lamiscorner.
"Ciyeeeee yang mau tunangan
Selamat yaaa mbak panesh
Semoga lancar