Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sudah jadi rahasia umum bahwa keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memiliki kekayaan sekelas sultan.
Walaupun memiliki kekayaan berlimpah, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dikenal oleh timnya sebagai majikan yang baik hati.
Hal tersebut terbukti ketika orang tua Rafathar Malik Ahmad ini membawa serta timnya untuk berlibur keluar negeri.
Selain memboyong tim kerjanya untuk liburan keliling dunia, Raffi dan Nagita juga membelikan mereka masing-masing handphone keluaran terbaru seharga puluhan juta.
Tak hanya itu saja, pasangan selebriti ini juga membiayai kebutuhan mereka selama berlibur termasuk dengan oleh-olehnya.
Baru-baru ini, rombongan mereka sedang berada di salah satu negara di Eropa, Switzerland.
Lewat foto-foto yang diunggah oleh akun Instagram pribadi milik Raffi dan Nagita pada Sabtu (14/12/2019), terlihat keharmonisan keluarga kecil dari mereka.
Saat Nagita sedang menyusuri jalanan kota Zurich, ia nampak mengenakan busana kasual nan simpel.
Namun, bagi penggemar barang-barang bermerek, outfit yang dikenakan Nagita saat itu mencuri perhatian.
Istri dari Raffi Ahmad itu kedapatan sedang mengenakan mantel bulu dari koleksi Yves Salomon yang diperkirakan harganya mencapai 2,152 Euro atau setara dengan Rp 40 juta rupiah.
Tak hanya itu, artis yang akrab disapa Gigi ini juga mengenakan tas selempang dengan harga yang fantastis.
Tas selempang keluaran brand kenamaan Hermes yang bernama Kelly Danse itu dipatok dengan harga 12 ribu Euro atau sama dengan Rp 223 juta.
Jika ditotal, harga mantel bulu dan tas yang dikenakan Nagita adalah Rp 263 juta rupiah.
Harga yang sangat fantastis untuk sebuah tas dan mantel bulu.
Namun, Raffi dan Nagita tetap bersikap rendah hati walaupun memiliki kekayaan yang berlimpah.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |