Grid.ID - Kalina Oktarani mulai terbuka kepada awak media dan menceritakan kebiasaan buruk suaminya.
Dilansir TribunWow.com, melalui akun Instagram @ratu.gosip, Kalina mengatakan itu secara terang-terangan, Kamis (15/3/2018).
Kalina beberapa kali tampak mengeluh dan mengumbar kegalauannya tentang suaminya.
Menurutnya, sang suami tak lagi bisa menjalankan kewajibannya dengan baik bahkan meninggalkan dirinya di masa-masa terpuruk.
Kalina pun akhirnya mengambil tindakan tegas dengan mengugat cerai sang Hendrayan sejak 8 Februari 2018 lalu di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang, Banten.
Sidang perdana perceraiannya tersebut bahkan telah digelar pada Kamis, 8 Maret kemarin.
Saat ditemui awak media, ia mulai menceritakan kondisi rumah tangganya.
Kalina mengaku bahwa suaminya kerap mengatakan cerai setiap ada keributan yang terjadi.
Mantan Istri Deddy Crobuzier itu juga mengaku bahwa masalah rumah tangganya itu merupakana akumulasi dari masalah-masalah kecil.
"Tidak ada asap kalau tidak ada api, saya melakukan itu bukanlah orang yang jahat yang memusuhi suami, saya punya alasan yang menurut saya tindaka suami saya itu sudah fatal, mulanya masalah kecil tapi lama-lama masalahnya itu terakumulasi, dia berkali-kali menceraikan saya, dalam hukum agama, saya sudah pisah, dia sering mengucapkan cerai setiap ribut, 80 persen seperti itu," ungkap Kalina.
Tak hanya itu, Kalina mengaku suaminya jarang pulang dan meninggalkannya berhari-hari.
Tindakan Hendrayan itu menurut Kalina tidak mencerminkan suami yang bertanggungjawab.
7 Kebiasaan Sederhana di Pagi Hari yang Bisa Turunkan Kolesterol Menurut Dokter