Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Chan Peng Soon adalah salah satu pemain bulu tangkis profesional asal Malaysia.
Chan merupakan pemain spesialis ganda campuran bersanding dengan Goh Liu Ying.
Chan dan pasangan mainnya itu selalu memiliki prestasi yang memukau.
Baca Juga: 3 Mitos Tentang Flu, Salah Satunya Bisa Sebabkan Bell’s Palsy, Benar Nggak ya?
Keduanya bahkan konsisten dalam menduduki peringkat di antara 10 pasangan ganda campuran teratas dunia.
Chan memulai karier pada tahun 2009 dengan prestasi internasional pertamanya di kejuaraan Thailand Open.
Melansir dari laman Instagram pebulu tangkis tersebut pada Senin(16/12/2019), Chan menyampaikan kabar kondisinya kini.
Melalui unggahan video singkat di Instagramnya itu, ia menyampaikan penyakit yang tengah dideritanya.
Dalam keterangannya, Chan Peng Soon menyebut dirinya tengah menghadapi penyakit bell's palsy.
"Saya tidak tahu apakah Anda pernah mendengar penyakit ini Bell's Palsy. Saya sedang menghadapi penyakit ini sekarang!" tulisnya di Instagram.
Source | : | Instagram,World of Buzz |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |