Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Hati anak mana yang tak sedih ditinggal ibunda tercinta menghadap Sang Khalik.
Meski masih berusia balita, seorang anak tentu saja mampu merasakan kepedihan ditinggal ibu tercintanya meninggal dunia.
Hal inilah yang terlihat dari unggahan akun Instagram @makassar_iinfo pada Rabu (18/12/2019).
Dilansir Grid.ID dari postingan tersebut, seorang balita terlihat menangis di depan jenazah ibunya yang sudah terbujur kaku.
Jenazah sang ibu pun tampak sudah terbalut kain kafan.
Seolah merasakan kontak batin, tangis balita bernama Aqillasesha Adreena Setiawan itu semakin kencang saat tidur di samping jenazah ibunya.
Ia juga mencoba menarik kain yang menyelimuti tubuh ibunda tercintanya seraya menyebut 'mama'.
Para pelayat terlihat bersimpati, dan bahkan tak kuasa menahan air mata saat melihat momen ini.
Mereka pun mencoba menenangkan dengan membelai kepala dan mengusap-usap tubuh mungil sang balita.
Source | : | |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Asri Sulistyowati |