Laporan Wartawan Grid.ID, Haviera Rahma Noordiany
Grid.ID - Suasana di dalam rumah tahanan ternyata tidak mengubah sifat asli Dhawiya Zaida.
Anak bungsu Ratu Dangdut Elvy Sukaesih ini ternyata dikenal ramah oleh para penjaga Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya.
Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu penjaga Rutan saat berbincang-bincang dengan tim Grid.ID, Sabtu (17/3/2018).
“Masih suka ngobrol-ngobrol sama penjaga,” kata salah satu penjaga Rutan kepada Grid.ID di Polda Metro Jaya, Sudirman, Jakarta Selatan, Sabtu (17/3/2018).
“Ramah dia mah, kalau Bahasa Betawinya itu ‘nyablak’,” ucap penjaga tersebut.
(BACA: Bukan Cuma Ceraikan Suami, Kalina Ocktaranny Juga Berani Usir Hendrayan)
Penjaga yang enggan namanya diwartakan itu mengungkapkan bahwa Dhawiya Zaida kerap mengajaknya mengobrol ketika ia sedang berkeliling melihat ruangan tahanan.
Artis yang juga berprofesi sebagai pelawak tersebut saat ini tengah mendekam Rutan Polda Metro Jaya.
Ia ditangkap di kediamannya di daerah Cawang, Jakarta Timur, karena dugaan kasus penyalahgunaan narkoba.
Penangkapan yang terjadi pada bulan Februari 2018 lalu juga turut menangkap keempat orang lainnya.
(BACA: Bikin Heboh, Baim Wong Tiba-tiba Muncul di Tengah Penonton Indonesian Idol 2018)
Syahrini Boyong Princess R ke Kampung Halaman Reino Barack, Incess Santuy Geret Tas Seharga Rp 142 Juta
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |